Polres Sula Terjunkan Personel Laksanakan Pengamanan Kampanye

Polres Kepulauan Sula- Kepolisian Resor Sula melalui Satuan Tugas Operasi Mantap Praja Kieraha 202 laksanakan pengamanan kampanye Cabup Dan Cawabup nomor urut 02 “FAM-SAH” yang berlangsung di Kec. Mangoli Utara Timur. Rabu (16/10/24).

IPDA Deni Wibowo, S.H, selaku Padal di Kecamatan Mangoli Utara Timur menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian tahapan kampanye dari masing-masing Paslon Cabup dan Cawabup.

Kegiatan pengamanan dilakukan di 3 (Tiga) Desa yakni Desa Waisakai, Desa Waisum dan Desa Pancoran Kum untuk memastikan kelancaran saat berlangsungnya kegiatan tahapan kampanye guna mencegah terjadinya gangguan keamanan disekitar area lokasi kampanye.

“Kami akan terus mengamankan jalannya setiap tahapan kampanye bagi para paslon yang akan melaksanakan kampanye demi menciptakan situasi yang kondusif.” Cetusnya.

Dengan adanya personil pengamanan disetiap lokasi kampanye, diharapkan dapat meminalisir segala potensi dan ancaman kamtibmas jelang Pilkada 2024 sehingga dapat berjalan dengan damai.

“Ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat sekitar agar tetap menjaga situasi Kamtibmas yang damai dan kondusif selama tahap Kampanye Pilkada 2024.” Pintanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *