HUMAS POLRES SULA — Polres Kepulauan Sula menerima audiensi panitia Turnamen Sepak Bola Wai-Ipa Cup IV terkait rencana pelaksanaan turnamen yang dijadwalkan berlangsung pada Maret 2026, Selasa (6/1/2026) di Ruang Vicon Mako Polres Kepulauan Sula, Desa Fatcei Kecamatan Sanana
Kegiatan ini dipimpin oleh Kabag Ops Polres Kepulauan Sula AKP Ruslan Lutia, turut dihadiri KBO Sat Intelkam IPDA Rahmat Umakaapa, SH, Kepala Desa Wai-Ipa Daud Fokaaya, serta unsur panitia turnamen yang dipimpin Dr. Sahrul Takim, S.Pd.I., M.Pd.I, bersama sejumlah anggota panitia lainnya.
Dalam pertemuan tersebut, panitia menyampaikan bahwa penyelenggaraan Wai-Ipa Cup IV merupakan lanjutan dari tiga edisi turnamen sebelumnya serta menjadi media pembinaan olahraga dan silaturahmi masyarakat.
Dalam Kegiatan tersebut Kabag Ops Polres Kepulauan Sula menegaskan bahwa panitia wajib membentuk struktur kepanitiaan secara resmi, menyusun proposal kegiatan beserta persyaratan teknis pertandingan, serta mengajukan izin keramaian melalui Sat Intelkam. Selain itu, setiap tahapan kegiatan diminta untuk dievaluasi secara berkala agar turnamen berjalan aman, tertib, dan terkendali. Polres mendukung sepenuhnya pelaksanaan Turnamen Wai-Ipa Cup IV sebagai kegiatan positif bagi masyarakat.
Namun demikian Kabag ops Polres Kepuluan Sula AKP Ruslan Lutia juga menekankan Bahwa
“Kompetisi tidak boleh mengabaikan situasi dan kondisi kamtibmas, serta seluruh pihak diminta untuk tidak memaksakan kegiatan apabila berpotensi menimbulkan gangguan keamanan, Prinsip utama yang ditekankan adalah bahwa keamanan, ketertiban, dan keselamatan masyarakat tetap menjadi prioritas di atas kepentingan kompetisi.”ujar Kabag ops
Perwakilan panitia menyampaikan komitmen untuk melengkapi seluruh persyaratan administrasi serta menindaklanjuti masukan Polres melalui rapat internal lanjutan, sehingga pelaksanaan turnamen dapat berjalan tertib, aman, dan kondusif.
Kegiatan audiensi berakhir dalam keadaan aman dan terkendali, serta mencerminkan sinergi positif antara Polres Kepulauan Sula, Pemerintah Desa, dan panitia turnamen dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Kepulauan Sula.





