HUMAS POLRES SULA — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), personel Satuan Samapta Polres Kepulauan Sula melalui Unit Turjawali melaksanakan patroli dialogis dengan metode jalan kaki serta patroli bersepeda di wilayah Kota Sanana dan sekitarnya. Rabu, (14/01/2026)
Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Turjawali AIPDA Marhaban Pilyadi, bersama personel Sat samapta polres Kepulauan Sula. dalam pelaksanaannya, personel melakukan sambang dan dialog langsung dengan warga, pedagang, maupun pengunjung pasar. Petugas juga menyampaikan imbauan kamtibmas agar masyarakat tetap menjaga situasi keamanan, saling menghormati, serta membangun kerja sama yang baik antara sesama pedagang dan pembeli sehingga aktivitas pasar dapat berjalan dengan tertib dan lancar.

Selain itu, personel turut memberikan imbauan kepada warga yang sedang berkumpul di tempat santai agar tidak mengganggu aktivitas masyarakat lainnya, serta tetap menjaga ketertiban demi terciptanya suasana yang aman dan nyaman.
Kegiatan patroli dialogis ini bertujuan untuk memperkuat kehadiran Polri di tengah masyarakat, mendekatkan personel dengan warga, serta membuka ruang komunikasi agar setiap informasi yang berkembang di lingkungan masyarakat dapat cepat diterima dan ditindaklanjuti secara tepat.
Selanjutnya, personel juga melaksanakan patroli bersepeda di sekitar Kota Sanana sebagai upaya pemantauan situasi kamtibmas pada pagi hari, sekaligus memberikan pesan-pesan keamanan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kondusifitas lingkungan.

Polres Kepulauan Sula berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan patroli dialogis secara berkelanjutan sebagai langkah preventif dalam mencegah gangguan kamtibmas, serta memastikan wilayah Kabupaten Kepulauan Sula tetap aman, nyaman, dan kondusif.




